Thursday, November 19, 2009

poligami... poligami... poli pantai aja

Hehehehe... heran deh topik ini rame banget, dan selalu mendapat perhatian lebih, nggak dipengajian, diarisan, diforum diskusi, di facebook... halah.... bahkan sepupu gw ikut-ikutan pasang topik poligami...

Dari banyak berita, banyak pendapat yang aku denger dan juga dari pencerahan lewat pengajian, kok rasa-rasanya sebenernya nggak ada yang salah dengan poligami. eiiiitttssss... ntar dulu, aku ngomong gini bukan karena aku masih yang singgle, tapi kan diriku juga perempuan, status singgle tuh sama nggak enaknya dengan status janda, jangan dipikir lho... juga sama nggak enaknya dengan status istri muda hehehehe... kaleee

Ada pandangan yang mungkin cukup bijaksana, poligami bukan sunnah dan juga bukan syariah, tapi lebih ke solusi, way out. Emang masih berat sih diterima oleh perempuan, tapi yang jadi pertanyaannya adalah, seandainya nggak ada poligami pun apa itu menjamin akan mengurangi angka perceraian? permasalahan yang lain lagi, sekarang ini bisa dibilang populasi perempuan dan laki-laki adalah 1:4. Artinya kalo 1 perempuan dapat satu laki-laki, yang tiga ngapain? jadi obat nyamuk :(

Lha kok tiba-tiba terlintas, mungkin karena alam bawah sadarku yang merekam segala macam peristiwa khususnya permasalahan perkawinan ( kalo ini boleh jangan percaya, kan gw belon nikah... ) dan selalu dibutuhkan pihak ketiga sebagai penengah. Kalau poligami itu disingkapi dengan baik dan pelakunya pun menjadikan itu sebagai way out dan ibadah, bukankah dalam sebuah rumah tangga selalu ada permasalahan, dan dalam pemecahan permasalahan dibutuhkan orang ke-3 yang bisa melihat diluar permasalahan itu, lha kalo punya istri 2, bisa jadi kan bermasalah dengan yang satu, yang satunya lagi bertindak sebagai penengah. Diharapkan bisa menjadi penengah yang baik, karena mengerti persis kondisi keduanya, dari pada minta pendapat orang luar yang belum tentu kenal persis. Mungkin...
Ademkan kalo yang satu bisa ngebilangin, " Ya sudahlah... serahkan saja pada ALLAH orangnya kan memang begitu, kita cuman bisa melayani dengan sebaik-baiknya"
sementara yang satunya nimpalin, "justru itu yang jadi masalah adalah elu!"....
huahuahuahuhahua.....

Suatu pagi, poligami pun jadi pertanyaan favorit ibu-ibu di curat bersama aa' & mamah... nah mamah dedeh tuh jawabannya sante banget... "jangan dikit-dikit cerai... dikit-dikit cerai... yang perlu Anda lakukan adalah tanya baik-baik suami Anda, apakah akan terus pacaran dengan wanita itu atau memutuskan untuk menikah?", gubragggggggg......

Kalo temenku bilang, selingkuh lebih parah dari pada poligami, kenapa yang lebih menjanjikan solusi dan ada aturannya justru dipermasalahkan, sementara orang ramai-ramai menciptakan lagu, membuat tayangan telivisi dan novel-novel tentang selingkuh dan itu dianggap wajar, modern, up-to-date dan gaul... ufssssssss... : susah dimengerti....

Kalo Pak Adi bilang; "didalam Al-Qur'an ada ayatnya... memang lebih baik satu, tapi ALLAH tidak pernah melarang dan Rasullullah melakukan itu dengan segala pertimbangan dan alasan, artinya pasti ada tujuannya, sama seperti kenapa babi diharamkan. Nah kafir hukumnya kalo kamu mengingkari satu saja ayat dalam AL-Qur'an..."
Gubraggggggggggggg lagi.... istri guruku pesan, "mbak kalo cari calon yang bener... yang sama-sama masih single, jangan yang sudah bersuami, kasian istrinya ntar...", ini neh kenapa status singgle sama nggak enaknya dengan status janda, ane maunya belajar buuuuu kagak ngegangguin suami situ :(

Serba salah kan.... kita yang masih single tuh juga punya masalah yang sama dengan mereka yang sudah bersuami dan takut dipoligami. Solusinya gimana coba, kenapa yang sudah beristri tidak kasian dengan kita yang masih single?....
deep in my mind..., "jangan egois dunk..."

"temen apakah kamu mau membantu temenmu yang tiga ini?", pertanyaan ini gw tanyain ke temen gw yang udah nikah, dianya cuman nyengir... hehehehe... pasti mikirnya, "dasar kutu kupret, bahaya neh... simpen ah suami gw...", hahahahahaa...
Pasti ada tujuannya, bukan kah ALLAH menciptakan segala sesuatu itu tidak sia-sia.... pasti ada maksudnya.... Apa?

p.s.
Barangkli adalah caranya yang menyakitkan....
tapi Rasullullah pun juga mengakui, niscaya akan kering pohon pisang itu kalo didekati oleh seorang istri yang dimadu...
Ya Allah tunjukkan kepadaku yang benar itu adalah benar dan
berilah aku kemampuan untuk menjalankannya dan tunjukkan yang salah itu adalah
salah dan beri aku kemampuan untuk menjauhinya... Amiiinnn
Share:

0 comments:

Post a Comment