Tuesday, October 19, 2010

Quote #206 - #210

BERBICARA YANG BERNILAI ITU TIDAK MUDAH.
JIKA MUDAH, SUDAH BANYAK ORANG KAYA KARENA BICARA.
Asal bicara itu memang mudah, tetapi berbicara yang meningkatkan kelas diri dan kualitas kehidupan sesama, bukanlah untuk setiap orang.
Bukankah Ir. Soekarno menyatukan dan membakar semangat rakyat untuk memerdekakan bangsa, dengan berbicara?
Bukankah Tuhan mengajarkan yang belum kita ketahui dengan kalam?
Mario Teguh

Sahabat Indonesia yang hatinya baik, katakanlah
MOTIVASI ADALAH KEKUATAN yang menjadikanku memulai tanpa keinginan memulai, mendahulukan yang ingin ku tunda, menyikapi kesulitan sebagai peningkat kelas, meneruskan walaupun aku ingin berhenti, bekerja lebih kuat daripada rasa malasku, melakukan yang ku takuti, dan untuk tetap berupaya mengatasi ketidak-mungkinan, agar aku menjadi jiwa kecintaan Tuhan. Mario Teguh

Engkau datang kepadaku sebagai jiwa yang gelisah dan berawan tangis merindukan pembebasan dari gelisahmu
Hentikanlah kebiasanmu menduga keburukan yang akan terjadi kepadamu dan jangan lagi melihat dirimu sebagai korban

Engkau pemimpin hidupmu sendiri

Pikirkanlah yang baik-baik
katakanlah yang baik-baik
lakukanlah yang baik-baik
dalam pergaulan dan pekerjaan yang baik

Engkau jiwa yang indah, damailah
Mario Teguh

Sahabat yang hatinya baik, MUDAH-MUDAHAN ANDA TERMASUK PRIBADI YANG SIBUK.
Karena, Dia yang lemah dan paling kecil, tetapi sibuk; akan lebih berhasil daripada dia yang kuat dan cerdas tetapi peragu dan malas.
Tugas kita bukanlah untuk berhasil.
TUGAS KITA ADALAH UNTUK MENCOBA, karena di dalam mencoba itulah kita menemukan dan belajar membangun kesempatan untuk berhasil.
Mario Teguh – Loving you all as always

Serahkanlah semua yang berada di luar kemampuanmu kepada Tuhan, yang adalah sebaik-baiknya wakil dan penyelesai masalahmu.
Tetaplah menjadi jiwa yang baik.
Ingatlah, kebaikan adalah jalan kebahagiaan.
Bersama dengan dilakukannya sebuah kebaikan, terbuka sebuah pintu di langit yang menuangkan nikmat kesurgaan kepada yang melakukan kebaikan.
Hadiah pertama bagi yang melakukan kebaikan adalah kebaikan.
Mario Teguh
Share:

Related Posts:

0 comments:

Post a Comment