Saturday, September 11, 2010

Quote #141 - #145

Kemampuan untuk merasa damai ditentukan oleh KEIKHLASAN KITA SEBAGAI JIWA dan KEPATUHAN KITA SEBAGAI RAGA. Jiwa yang ikhlas berkelana ke dalam dirinya dengan rasa
takjub dan syukur, akan JATUH CINTA KEPADA KEINDAHAN DARI PENCIPTAAN DIRINYA. Dan dia akan hidup damai dan sejahtera, di dalam teduhnya pemeliharaan Tuhan. Maka, ENGKAU YANG MENGENAL DIRIMU, MENGENAL TUHANMU. adalah sangat benar. Mario Teguh

Sahabat hati saya, Berhati-hatilah dengan yang Anda yakini. Semua kesalahan dilakukan dengan keyakinan bahwa yang dilakukannya benar. Sebagian besar orang yang hari ini mengeluh, tidak menyadari bahwa kelemahan hidupnya disebabkan oleh perilaku yang diyakininya benar. Ada banyak hal dalam hidup ini yang tidak bisa dikarang sendiri, dan memang harus ikhlas kita tanyakan kepada yang telah mengalami. Mario Teguh

Adikku yang hatinya merindukan kedamaian, engkau yang merasa tak cukup suci untuk mendekati Tuhan, sini … mendekatlah engkau kepadaku. Tuhan memang tak mengijinkan apa pun yang kotor mendekati-Nya. Itu sebabnya, dalam keikhlasanmu untuk mendekat kepada Tuhan, engkau dibersihkan.
Yuk, sini … pegang tanganku, kita sama-sama mendekat kepada Tuhan. Yuk, kita berbisik ... Tuhan, sayangilah kami. Amien.... Mario Teguh

Adikku yang tidurnya sering tak lelap, Malam ini rebahkanlah badanmu yang letih itu, dan serahkanlah yang tak bisa kau kerjakan kepada Tuhan. Janganlah berserah, tapi masih mengkhawatirkan yang sudah kau serahkan kepada-Nya. Kapankah Tuhan akan seutuhnya kau percayai, jika engkau tak henti mengatur apa yang akan dilakukan oleh-Nya? Bisikkanlah
Tuhan ... tidurkanlah kekasih-Mu yang letih ini. Amien... Mario Teguh

Bagi banyak orang, akhir minggu adalah PERAYAAN BEBAS DARI PEKERJAAN. Dan hari Senin adalah hari pertama bekerja untuk mendapatkan rezeki, tetapi yang disambut dengan malas,
dan bahkan ada yang benci. Sahabat saya baik hatinya, Tahukah Anda bahwa seseorang tidak bisa disebut mandiri secara finansial, jika KEGEMBIRAANNYA MASIH DITENTUKAN OLEH HARI LIBUR? ORANG YANG BERHASIL, BISA BERLIBUR KAPAN PUN. Mario Teguh
Share:

Related Posts:

0 comments:

Post a Comment